Setelah sekian lama tak naik kereta, lalu tiba-tiba ada ide ke Bandung naik kereta. Tadinya saya mau nyetir sendiri. Setelah berbagai pertimbangan, akhirnya saya pilih kereta. Tiga jam di perjalanan. Pengennya bisa tidur setelah seharian luar biasa sibuk dan lelah. Ternyata tidak. Terlalu gelisah dengan setumpuk pekerjaan yang belum rampung. Ke Bandung ini, tujuannya untuk mengikuti pelatihan penulisan proposal hibah penelitian kompetitif di ITB. Karena dibiayai kantor, senanglah. Pengennya, saya bisa meluangkan waktu lebih lama di Bandung. Tapi tak mungkinlah. Tiba di kota itu jam 10 malam. Dua hari pagi sampai sore sibuk. Hari kedua malam, sudah harus pulang Jakarta. Untungnya, saya bertemu seorang peserta yang baik hati mau mengantar saya melihat skybridge di Cihampelas dan juga kawasan Braga yang ternyata sudah berubah dari terakhir saya mengunjunginya.